Jumat, 04 Mei 2012

PEMBELAJARAN KE-82 MEMBAHAS TENTANG PENGERTIAN KALIMAT YANG BERUBAH MAKNA KARENA TANDA BACA

Dalam Pembelajaran Ke-82 ini kita akan belajar bersama-sama tentang contoh kalimat yang berubah makna karena pembubuhan tanda baca.
John says Peter is silly= John mengatakan bahwa Peter (adalah) tolol. Ini mengandung makna kita diberitahu oleh John bahwa Peter itu tolol. Tapi bila kita tambahkan 2 tanda baca (koma) sesudah kata John dan sesudah kata Peter, maka artinya berubah menjadi sebaliknya, yaitu : Peter mengatakan bahwa John itu tolol.
John, says Peter, is silly.
 Contoh kalimat dengan variasi "and" dan tanda baca koma :
And sering dipakai pembicara untuk menyebutkan 1 (satu) atau 2 (dua) orang, yang mungkin bekerja atau bersama kita/saya. Misal orang tersebut sebagai kawan/teman sejawat/sekerja (colleague) dan atau tetangga (neighbour).
This is John and Peter, my colleague and neighbour
(kedua-duanya sahabat dan tetangga kita)

This is John, and Peter, my colleague, and neighbour
(John is my colleague, Peter is my neighbour)

This is John, and Peter my colleague and neighbour
(sahabat dan tetangga saya menunjuk pada Peter)

Sumber Pembelajaran : Question Time, by : Agus Suyono, and his friend : Sila, from BBC World Service Seksi Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar